Walikota Tanjungbalai Lepas Kendaraan Pawai Takbir Idul Fitri 1444 H

- Penulis

Jumat, 21 April 2023 - 18:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TANJUNGBALAI – Walikota Tanjungbalai H Waris Tholib, S.Ag.MM bersama Forkopimda melepas Ratusan kendaraan pawai takbiran Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 berkeliling yang di awali dari depan rumah dinas Walikota, Jalan Jenderal Sudirman Kelurahan Perwira Kecamatan Tanjungbalai Selatan Kota Tanjungbalai,Jum’at malam (21/04).

Kendaraan peserta pawai malam takbiran terdiri dari kendaraan roda 6 (truk), mobil pribadi, pick up, kendaraan roda tiga dan ratusan kendaraan roda dua

Sebelum pelepasan walikota H Waris Tholib menyampaikan ucapan syukur, sebab pada malam hari ini, telah diberikan kesempatan untuk mengikuti kegiatan takbir keliling idul fitri 1444 H, “Saya beserta Forkopimda Kota Tanjungbalai  mengucapkan selamat hari Raya Idul Fitri 1444 H semoga Allah SWT memberikan ridho, rahmat, dan keberkahan kepada kita semua”,ucapnya

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia juga menyampaikan permintaan maaf kepada seluruh lapisan masyarakat Kota Tanjungbalai jika ada kesalahan dan kekhilafan dalam melaksanakan tugas tugasnya, dan ia juga mengingatkan kepada seluruh peserta takbiran untuk menjaga  kedisiplinan dan jangan ugal-ugalan.

Pantauan dilapangan, pelepasan kenderaan peserta pawai takbiran oleh walikota H Waris Tholib SAg MM yang didampingi ketua TP PKK Hj Fatimah Haitami Waris juga dihadiri jajaran Forkopimda Ketua DPRD Tanjungbalai, Tengku Eswin, ST, Danlanal TBA, Letkol Laut (P) Aan Prana Tuah Sebayang, Kapolres Tanjungbalai, AKBP Ahmad Yusuf Afandi, SIK.MM, mewakili Kajari Tanjungbalai Asahan Nurul Ayu Rezeki SH, mewakili Ketua Dandim 02/08/ AS Pabung TBA Mayor Inf. Syaifullah, para OPD, Camat dan Lurah se kota Tanjungbalai

Adapun rute takbiran dimulai dari depan rumah dinas walikota Tanjungbalai Jalan Sudirman menuju KM.7 (Batas Kota Tanjungbalai), lalu ke jalan Jamin Ginting, menuju jalan Suprapto,lalu masuk ke jalan Veteran, menuju jalan Masjid dan kembali kedepan rumah dinas walikota tanjungbalai

Seluruh peserta pawai juga terlihat antusias mengikuti pelaksanaan kegiatan yang diadakan pasca pandemi Covid tahun ini dan berlangsung sangat meriah serta aman terkendali.(ZP)

Berita Terkait

Pesta Rakyat Dan Pergelaran Seni Budaya Di Indrapura Bangkitkan Semangat Masyarakat
Pj. Bupati Heri Hadiri Natal Oikumene 2024
Dato’ Mohd Zaki Terpilih Sebagai Yang Dipertuan Majelis Kerabatan Masyarakat Melayu Kedatukan Batu Bara
Asisten 1 Setda Murung Raya Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024
Forkopimda Murung Raya ziarah ke Taman Makam Pahlawan
Takjiah Dirumah Duka, Calon Bupati Baharuddin Doakan Alm H. OK Arya
Pemkab Murung Raya Laksanakan Siraman Rohani Rutin
Pemkab Murung Raya Gelar Pelatihan 1.000 Hari Pertama Kehidupan

Berita Terkait

Kamis, 30 Januari 2025 - 20:36 WIB

Pesta Rakyat Dan Pergelaran Seni Budaya Di Indrapura Bangkitkan Semangat Masyarakat

Sabtu, 28 Desember 2024 - 18:32 WIB

Pj. Bupati Heri Hadiri Natal Oikumene 2024

Kamis, 26 Desember 2024 - 21:03 WIB

Dato’ Mohd Zaki Terpilih Sebagai Yang Dipertuan Majelis Kerabatan Masyarakat Melayu Kedatukan Batu Bara

Senin, 11 November 2024 - 21:50 WIB

Asisten 1 Setda Murung Raya Pimpin Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2024

Senin, 11 November 2024 - 03:14 WIB

Forkopimda Murung Raya ziarah ke Taman Makam Pahlawan

Berita Terbaru

News

KPAD Batu Bara Tangani Kasus Anak Hilang

Jumat, 14 Feb 2025 - 23:24 WIB

You cannot copy content of this page