BATU BARA – Polres Batubara bersama Pemkab menggelar Apel Kesiapan Penanggulangan Bencana Kebakaran Hutan Dan Lahan (KARHUTLA) di Wilayah Kabupaten Batubara, Jumat 12/08/2022
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Apel berlangsung dihalaman Mako Polres Batubara dipimpin Kapolres Batubara AKBP Jose DC. Fernandes SIK, dihadiri Bupati Batubara dalam hal ini diwakiki Asisten I Rusian Heri, Dandim 0208/ As dalam hal ini diwakili Danramil Tanjung Tiram KAPTEN. Inf . Salam Rambe, Ketua Pokdar Kamtibmas Irwansyah dan Unsur Muspida Kab. Batubara.
Komandan Apel IPTU Eduan Sitorus menyampaikan Delapan amanat dari Gubernur Sumatera Utara yang diantaranya, Meningkatkan kepekaan, kewaspadaan,dan kesiapsiagaan dalam pelaksanaan tugas serta pahami tugas pokok dan peran masing masing.
Prioritaskan upaya pencegahan KARHUTLA melalui pemberian sosialisasi dan edukasi secara terus menerus kepada Masyarakat.
Bangun posko terpadu serta laksanakan manajemen lapangan yang saling bersinergi dan terorganisasir dengan baik.
Manfaatkan teknologi untuk melakukan pemetaan dan monitoring di area rawan terjadinya KARHUTLA serta melakukan modifikasi cuaca
Berdayakan potensi masyarakat dan perusahaan dengan membentuk regu pengendalian kebakaran hutan
Lakukan patroli secara rutin untuk mengecek sarana prasarana penanggulangan KARHUTLA
Berikan solusi kepada masyarakat dan korporasi dalam pembukaan lahan
Lakukan langkah langkah penegakan hukum yang tegas kepada pihak yang dengan sengaja melakukan pembakaran hutan dan lahan.
Sumber : Humas Polres Batubara