Bupati Batu Bara Hadiri Penutupan MTQ Kecamatan Datuk Tanah Datar

- Penulis

Minggu, 5 Maret 2023 - 08:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BATU BARA | TEMPO TIMUR – Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP., mengaku bangga karena peminat Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Kecamatan Datuk Tanah Datar meningkat dari tahun sebelumnya. Pada tahun ini ada sebanyak 216 peserta yang mengikuti lomba membaca Al-Qur’an tersebut.

Hal tersebut disampaikan Bupati Zahir saat menutup MTQ – V tingkat Kecamatan Datuk Tanah Datar yang ditandai dengan pemukulan bedug di Masjid Al-Huda, Dusun IV Sidorejo, Desa Sei Muka, Kecamatan Datuk Tanah Datar, Sabtu (04/03/2023).

“Antusias masyarakat di Kecamatan Datuk Tanah Datar sangat tinggi dari tahun sebelumnya untuk mengikuti MTQ tahun ini,” ucap Bupati.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada kegiatan itu, Bupati Zahir didampingi Asisten I Setdakab Batu Bara Rusian Heri, Camat Datuk Tanah Datar Efendi dan sejumlah Forkopimda Batu Bara.

Sementara itu, Camat Efendi mengatakan meningkatknya peserta MTQ tahun ini karena kecintaan anak-anak akan Al-Qur’an sangat tinggi.

“Salah satu alasan tingginya peminat MTQ tahun ini karena meningkatnya pula sekolah tahfidz di Kecamatan Datuk Tanah Datar,” sebut Efendi.

Usai penutupan MTQ, Bupati Zahir menyerahkan 12 unit sepeda motor dinas kepada para kepala dusun guna mendukung kinerja perangkat desa. Selain itu juga memberikan bantuan sembako kepada kaum duafa dan santunan kepada anak yatim.

Bupati Zahir berharap kegiatan MTQ dapat menumbuhkan nilai spiritual masyarakat dan menjadikan masyarakat Batu Bara yg mandiri, religius dan berbudaya. (Red)

Berita Terkait

Sekda Murung Raya Sambut Kedatangan Danrem 102/Pjg di Bandara Dirung
Bupati Batu Bara Bahar Terima Kunjungan Kerja Komisi VIII DPR RI
Kepsek di Asahan Keluhkan Poster Presiden di Dan Wakil Presiden Jual “Fantastis” Ditetapkan 400 ribu
Bupati Takalar Luncurkan Program “Poindes” di Tanakeke, Solusi Atasi Akses Internet Susah!
Dugaan Korupsi Kesra Kaur, Proses Hukum Dipertanyakan Pelapor
Paradoks Indonesia Dalam Pandangan Prabowo Subianto
Buka Bersama Lapas Labuhan Ruku, Kakanwil Ditjenpas Sumut Berbagi Sembako  
Organisasi Sejuta Berita Polisi, Selalu Bagi Takjil Se Indonesia Guna Mendukung 3 Program Kapolri, Apa itu?

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 00:01 WIB

Sekda Murung Raya Sambut Kedatangan Danrem 102/Pjg di Bandara Dirung

Sabtu, 22 Maret 2025 - 18:14 WIB

Bupati Batu Bara Bahar Terima Kunjungan Kerja Komisi VIII DPR RI

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:54 WIB

Kepsek di Asahan Keluhkan Poster Presiden di Dan Wakil Presiden Jual “Fantastis” Ditetapkan 400 ribu

Sabtu, 22 Maret 2025 - 10:41 WIB

Bupati Takalar Luncurkan Program “Poindes” di Tanakeke, Solusi Atasi Akses Internet Susah!

Jumat, 21 Maret 2025 - 19:15 WIB

Paradoks Indonesia Dalam Pandangan Prabowo Subianto

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page